Dengan Manfaatkan Dana BKKD Pemdes Bogoarum Bangun Talut Jalan Antisipasi Longsor






Magetan - Suarajatim.net Pemdes Bogoarum, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, terus berupaya meningkatkan infrastruktur demi mendukung kesejahteraan masyarakatnya. Salah satu upaya terbaru adalah pembangunan talut di kawasan jalan desa, yang menggunakan alokasi dana dari Bantuan Keuangan Khusus Desa (BKKD) Kabupaten Magetan sebesar Rp130 juta.

Proyek pembangunan talut ini bertujuan untuk mencegah erosi dan longsor, terutama di daerah yang rawan bencana akibat kondisi geografis yang curam. Selain itu, talut juga berfungsi memperkuat struktur tanah di sekitar jalan desa, sehingga aksesibilitas warga tetap terjaga, terutama saat musim hujan.

Kepala Desa Bogoarum,Suyanto  menyampaikan rasa syukurnya atas dukungan dari Pemerintah Kabupaten Magetan melalui dana BKKD. “Pembangunan talut ini sangat penting untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga. Kami berterima kasih kepada pemerintah atas alokasi dana ini, dan kami pastikan pelaksanaannya dilakukan secara transparan dan tepat sasaran,” ujarnya.

Menurut Kades Suyanto Akses talut jalan ini dinilai juga sangat penting bagi warga masyarakat sekitar untuk menunjang aktivitas serta mobilitas sehari hari terutama di sektor pertanian. Seperti lahan sawah warga dan peladangan serta akses pengguna jalan lainnya.

Dan saat ini masih dalam proses pembangunan talut Selain melibatkan tenaga kerja profesional, proyek ini juga memberdayakan warga setempat, sehingga memberikan dampak ekonomi positif bagi masyarakat desa.

Warga Desa Bogoarum menyambut baik proyek ini. Salah satu warga, mengatakan bahwa keberadaan talut ini akan memberikan rasa aman bagi mereka yang tinggal di sekitar daerah yang rentan longsor. “Kami sangat senang, karena pembangunan ini menunjukkan perhatian pemerintah kepada kebutuhan kami,” ujarnya.

Dengan adanya pembangunan talut yang pendanaannya dari BKKD Kabupaten Magetan ini nanti, diharapkan Desa Bogoarum dapat semakin maju dan tangguh dalam menghadapi tantangan alam, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat.(Hst)