Sangat Sayangkan Adanya Perusakan APK Paslon Nomor 3 Di Goranggareng

Redaksi
Minggu, 13 Oktober 2024
Last Updated 2024-10-13T06:42:52Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates





Magetan - Suarajatim.net Tim Pemenangan Paslon Nomor 3, menyayangkan adanya alat peraga kampanye yang dirusak di Goranggareng.

Juru Bicara Tim Pemenangan Sujatno - Ida, Hendrad Subiyakto mengatakan perusakan itu diketahui dari laporan relawan, tadi pagi, Minggu (13/10/2024).

Perusakan terjadi persis di Raya Goranggareng, sebelah barat Mtsn.

Menurut Hendrad, APK besar berukuran 4 kali 6 Meter itu merupakan APK yang disediakan oleh KPU Magetan.

“APK baliho yang dirusak ini adalah APK yang difasilitasi oleh KPU Magetan, namun belum diserahkan ke paslon untuk dijaga perawatannya,” jelas Hendrad.

Tim pemenangan Paslon 03 meminta KPU untuk mengganti baliho yang rusak itu.

“Kami sayangkan adanya perusakan alat peraga kampanye oleh ulah pihak-pihak yg tidak bertanggung jawab,” katanya.

Atas nama paslon  nomor urut 3, Hendrad mengajak masyarakat magetan untuk menjaga suasana kondusif dan damai dalam pelaksanaan pilkada ini.

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl