Banyak berbuat untuk Umat, Haji Mansur dukung Ipong Muchlissoni

 

Drs H Muh Mansur, pimpinan Muhammadiyah Ponorogo mendukung Ipong Muchlissoni.

Ponorogo – Suara Jatim

Salah satu pimpinan Pusat Dakwah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Ponoroo Drs Haji Muh Mansur menilai bahwa Ipong Muchlissoni selama menjabat bupati banyak berbuat untuk umat.

“Pemberian insentif kepada Guru-guru Madrasah Diniyah sangat membantu mereka untuk terus mengajarkan ilmu agama kepada generasi muda, ini harus diapresiasi,” Tegas Haji Mansur kepada pewarta, Jum’at (13/11).

Selain itu, program umroh gratis kepada kyai kampung dan marbot masjid yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Ponorogo membuat mereka yang tidak bisa menjalankan ibadah tersebut dapat berangkat. “Memang, itu uang APBD, namun kebijakan yang diambil memungkinkan mereka yang tidak mungkin secara finansial bisa Umroh,”Lanjut Haji Mansur.

Pembangunan tempat ibadah, pesantren dan kegiatan pengajian yang masif dilakukan harus terus dilakukan. “Pembangunan masjid sekaligus menggelar kegiatan keagamaan harus terus dilakukan agar masjid menjadi makmur,”ucapnya.

Lebih jauh, Haji Mansur juga menjelaskan bahwa ayahanda Ipong Muchlissoni, HM Nahdi Usman asli orang Kauman Kotalama Pasar Pon Patihan Wetan merupakan rekan sesama politisi PPP. “Saya di DPR RI, beliau di DPRD Ponorogo jadi sudah kenal sejak lama,” Tandas Haji Mansur.

Satu hal yang menjadi pesan saya, lanjut Haji Mansur, jadi pemimpin jangan korupsi. “Dulu di awal mau macung Bupati di tahun 2015, Ipong saya berikan pesan supaya jangan sekali-kali untuk korupsi, ini sangat penting karena pemimpin yang korupsi merupakan merupakan pemimpin yang dzolim, semoga ini terus menjadi pegangannya saat menjabat,”ujar Haji Mansur.

Selanjutnya, Haji Mansur meminta kepada Ipong Muchlissoni untuk melanjutkan agar apa yang telah diperbuat untuk umat. “Apa-apa yang baik untuk umat harus dilanjutkan, kalau perlu ditingkatkan karena akan membawa kepada amal sholih yang akan dibalas di akhirat.”Pungkas Haji Mansur. (Mar/Jan)